
Program Studi Akuntansi PPM School Raih Akreditasi UNGGUL
PPM School of Management (PPM School) kembali menorehkan prestasi gemilang. Pada tahun 2025 ini, Program Studi Akuntansi PPM School berhasil meningkatkan akreditasinya menjadi ‘Unggul’.
Akreditasi Unggul pada Program Studi Akuntansi PPM School ini diberikan oleh Lembaga Akreditasi Mandiri Ekonomi Manajemen Bisnis dan Akuntansi (LAMEMBA). Sebagai peringkat tertinggi, akreditas Unggul ini diberikan setelah PPM School melalui sejumlah proses asesmen yang ketat.
Penilaiannya diambil dari berbagai aspek utama penyelenggaraan pendidikan tinggi di PPM School, di antaranya kualitas, kurikulum, kompetensi dosen, keunggulan penelitian, serta dampak lulusan dalam dunia industri dan masyarakat.
Dari hasil asesmen pada aspek-aspek tersebut, Program Studi Akuntansi PPM School berhasil menunjukkan keunggulan pada sejumlah indikator utama, seperti dosen berpengalaman dan berorientasi industri yang terdiri dari akademisi dan praktisi yang memiliki sertifikasi internasional dan jejaring industri yang kuat, di mana PPM School menjalin kolaborasi dengan berbagai perusahaan nasional dan multinasional.

Selain itu, Program Studi Akuntansi PPM School juga terbukti melakukan penelitian dan pengabdian masyarakat yang berdampak. Ini terlihat dari riset-riset yang dihasilkan tidak sekadar relevan dengan perkembangan industri, melainkan memberikan kontribusi nyata bagi masyarakat dan dunia bisnis.
Dengan capaian ini, Program Studi Akuntansi PPM School masuk dalam daftar 58 Prodi Sarjana Akuntansi di Indonesia yang mendapat peringkat akreditasi Unggul dari LAMEMBA dari total 290 Prodi Sarjana Akuntansi di Indonesia. Angka ini menunjukkan bahwa ada 20% Prodi Sarjana Akuntansi di Indonesia yang terakreditasi Unggul oleh LAMEMBA per 3 Maret 2025. Presentase ini murni menghitung Program Studi Akuntansi Reguler saja, tidak termasuk Prodi PJJ Akuntansi dan Prodi Akuntansi Syariah.
Dengan meraih akreditasi Unggul, PPM School telah membuktikan bahwa sebagai sekolah manajemen tertua yang berhasil membangun fondasi pendidikan yang kuat dan berkualitas. Selain itu, peningkatan prestasi ini menunjukkan bahwa PPM School mampu menghasilkan para lulusan yang siap bersaing di dunia profesional.
Pencapaian akreditasi Unggul ini juga menjadi momentum bagi Program Studi Akuntansi PPM School untuk merasakan sejumlah benefit. Selain semakin diminati para calon mahasiswa, jurusan Akuntansi PPM School menjadi semakin kredibel dalam dunia akademik dan profesional. Belum lagi keuntungan berupa pengakuan kualitas lulusannya yang tidak hanya bertaring di skala nasional, bahkan diakui pula pada skala internasional.
Sebagaimana diketahui, peran akuntansi dalam bisnis sangatlah mutlak. Akuntansi menjadi kompetensi utama yang harus dimiliki oleh pebisnis. Sebab, akuntansi berperan penting dalam pengelolaan keuangan suatu perusahaan.

Akuntansi menjadi sebuah sistem yang membuat laporan keuangan menjadi bisa dipertanggungjawabkan. Selain itu, akuntansi juga memberikan informasi penting terkait kondisi bisnis dan pengelolaan perusahaan kepada pihak-pihak yang membutuhkan. Program (S1) Sarjana Akuntansi Bisnis (SAB) PPM School dirancang untuk menghasilkan lulusan yang mampu menjadi seorang Akuntan yang andal, tangguh, siap bekerja dan memiliki jiwa entrepreneur. Lulusan Sarjana Akuntansi Manajemen PPM School of Management akan memiliki kompetensi khusus dalam hal perpajakan, baik perorangan maupun badan sesuai dengan aturan yang berlaku di Indonesia.
Dengan misi menyelenggarakan kemampuan berpikir integratif, berwawasan internasional terkait konsep akuntansi global mutakhir, Program SAB PPM School bahkan membekali mahasiswa dan para lulusannya dengan sejumlah sertifikasi bergengsi di bidang akuntansi keuangan. Beberapa di antaranya adalah Sertifikasi CFAB, Sertifikasi Junior Auditor dari LSP PPM Manajemen, Sertifikasi Brevet Pajak A&B yang terintegrasi dengan kurikulum dan masih banyak lagi.
Program SAB PPM School ini juga memiliki sejumlah keunggulan yang dapat dioptimalkan untuk memasuki dunia kerja kelak. Para mahasiswanya dapat merasakan pengalaman melakukan pertukaran pelajaran, melakukan kompetisi bisnis dan akuntansi, bahkan meraih program beasiswa prestasi.
Sebagai salah satu pelopor sekolah manajemen di Indonesia sejak tahun 1967 dan bisa disebut sebagai sekolah manajemen tertua di Indonesia yang terinspirasi dari Harvard Business School, PPM School juga telah mendapatkan akreditasi internasional ABEST21.
Baca Juga
- PPM School Sambut Mahasiswa Baru MM, Siap Cetak Pemimpin Masa Depan
- Bahas Isu Etika Bisnis dan Tata Kelola, PPM Manajemen Selenggarakan Gelar Wicara
- Gathering untuk Associate Pengajar Demi Perkuat Jaringan dan Sinergi
- “Green Company” Dorong Bisnis Berkelanjutan di Indonesia
- PDMAI Bahas Strategi Inovasi untuk Pertumbuhan Bisnis Berkelanjutan
- PPM School of Management