Soedarpo Sastrosatomo Center for Ethics and Organizational Culture

Pusat Etika dan Budaya Organisasi
Soedarpo Sastrosatomo (PEBOSS)

Setelah lebih dari 50 tahun berkiprah di Indonesia, etika merupakan salah satu kekhasan PPM Manajemen; yang dikenal sebagai institusi yang berperan aktif dalam pembudayaan etika bisnis dalam jati diri organisasi.

Pembudayaan etika bisnis dalam organisasi merupakan hal yang penting dalam akselerasi transformasi organisasi untuk membentuk organisasi yang memiliki keunggulan bersaing, inovatif, berintegritas, dan berkelanjutan.

Previous slide
Next slide

Dalam peringkat Corruption Perceptions Index (2016), Indonesia menduduki posisi ke-90 (dari 170 negara). Hal ini mengindikasi bahwa praktik etika belum luas membudaya dalam organisasi di Indonesia. Karena itu, PPM Manajemen bertekad untuk mengupayakan pembudayaan etika dalam organisasi di Indonesia, salah satunya melalui (PEBOSS).

PEBOSS mulai dicetuskan pada awal Februari 2018, yang diharapkan dapat menyebarluaskan pengetahuan tentang etika dan pembudayaannya dalam organisasi. PEBOSS diresmikan tepat pada HUT PPM Manajemen yang ke-51, pada tanggal 3 Juli 2018. Almarhum Soedarpo Sastrosatomo, yang juga merupakan Wakil Ketua Badan Pengurus Yayasan PPM (1989-2006), merupakan tokoh yang menginspirasi sebagai seorang pengusaha yang secara konsisten mengamalkan etika dalam hidup dan bisnis. Penamaan salah satu Pusat Kajian ini merupakan bentuk penghormatan kepada beliau; sehingga diharapkan semangat tersebut dapat terus ditumbuh-kembangkan di Indonesia.

Edit Content

Etika luas membudaya dalam organisasi di Indonesia

Edit Content

Mempelajari etika dan mengupayakan pembudayaannya dalam organisasi

Edit Content

  • Menjadi pusat informasi dan pengetahuan tentang etika dan budaya organisasi dari seluruh dunia.
  • Melakukan kajian dan penelitian tentang etika dan budaya organisasi, terutama tentang pembudayaan etika di Indonesia.
  • Menyebaruaskan pengetahuan tentang etika dan budaya organisasi, terutama di Indonesia
  • Menjadi mitra pembudayaan etika dalam praktik organisasi, terutama di Indonesia.
  • Membangun kemitraan dengan lembaga lokal maupun global dalam upaya pembudayaan etika

Acara PEBOSS

IBEC 2021

Etika bisnis merupakan hal yang penting untuk membangun nilai, budaya, perilaku, di dalam organisasi. Dengan menjalankan prinsip bisnis yang beretika, organisasi dapat memberikan dampak yang positif baik dari dalam maupun luar organisasi. Kaitannya dengan tanggung jawab moral, bisnis secara beretika dapat membuat praktik bisnis semakin transparan dan memberikan kontribusi positif bagi keberlangsungan bangsa.

International Business Ethics Conference merupakan acara yang diadakan untuk mempertemukan praktisi dan akademisi etika bisnis dan membahas serta mencari solusi dari isu-isu yang terjadi di industri kaitannya dengan implementasi etika bisnis diorganisasi. IBEC juga menyajikan hasil penelitian yang dilakukan oleh Pusat Etika dan Budaya Organisasi Soedarpo Sastrosatomo (PEBOSS) PPM Manajemen berkaitan dengan isu-isu terkini. Hasil penelitian ini sangat bermanfaat untuk memahami bagaimana pengamalan dan pemahaman etika, serta iklim etika dalam organisasi, sehingga bermanfaat untuk terus membudayakan iklim etika pada industri di Indonesia.

Riset Etika di Era Digitalisasi

Perubahan teknologi pada era digitalisasi dalam berbagai aspek dan adanya pandemi Covid-19 sudah mengubah sistem dan pola kehidupan sehari-hari. Digitalisasi mempunyai implikasi yang luas bagi masyarakat. Perubahan teknologi ini merupakan salah satu bagian dari budaya karena tidak dapat dipisahkan dan menyatu pada kehidupan sehari-hari.

Internet sangat memudahkan dalam hal berkomunikasi, sehingga interaksi semakin meningkat dan tidak terbatas. Banyak aplikasi dan media sosial yang memanfaatkan internet sebagai media untuk memfasilitasi cara hidup sehari-hari. Media sosial sekarang ini telah menjadi bagian sehari-hari dari masyarakat (Karim, Oyewande, Abdalla, Ehsanullah, & Khan, 2020). Penggunaan teknologi digital secara tepat akan sangat bermanfaat bagi penggunanya, tetapi jika digunakan secara berlebihan akan mempunyai risiko negatif. Namun masih ada tata cara bersikap yang harus dimiliki setiap individu yaitu etika dalam menggunakan perkembangan teknologi. Maka sangat penting untuk memahami Etika di Era Digitalisasi karena penggunaan teknologi digital secara luas dapat memiliki implikasi yang signifikan terhadap privasi, keamanan, keadilan, dan kehidupan sosial.

 

Laporan PEBOSS Indonesia

Laporan PEBOSS Indonesia tahun 2021

 

 

Tim Pengarah PEBOSS

Kuntoro Mangkusubroto

Hadisudjono Sastrosatomo

Anugerah Pekerti

Rudiantara

Iman Rachmat Nugroho

Chatib Basri

Natalia Soebagjo

Philia Wibowo

FunFact PEBOSS

Manajemen Mutu Terbaik

STM PPM mendapatkan penghargaan tertinggi tingkat nasional dari Kemenristekdikti untuk Sistem Penjaminan Mutu Internal (SPMI) kategori Sekolah Tinggi di Indonesia. Menjadi yang terbaik dari 2.200 sekolah tinggi yang di seleksi.

53+ Tahun Pengabdian

Pada sebuah rapat tanggal 3 Juli 1967, didirikan Yayasan PPM. Pendiri dan pengurusnya diwakili oleh unsur-unsur Katolik (IJ Kasimo), Islam (Prof. Dr. Bahder Djohan), dan Kristen (Dr. A.M Tambunan). Dr. T.B Simatupang (Ketua Dewan Gereja Indonesia. Pada 19 Pebruari 1968 Perguruan Tinggi Manajemen resmi berdiri.

20+ Tahun Berakreditasi A

Lebih dari 20 tahun mempertahankan Akreditasi A

5000+ Networking

Bergabunglah dengan lebih dari 5.000 alumni yang tersebar diberbagai organisasi bisnos di seluruh dunia

Kontak PEBOSS

PEBOSS@ppm-manajemen.ac.id