Organisasi membutuhkan individu yang kompeten di bidang kepatuhan (compliance) untuk memastikan integritas serta kepatuhan terhadap peraturan yang berlaku. Certified Compliance Professional (CCP) merupakan sertifikasi penting yang mengacu pada standar internasional ISO. Saat ini, materi pelatihan CCP telah sepenuhnya diselaraskan dengan ISO 37301:2021 sebagai standar terbaru sistem manajemen kepatuhan. Namun, standar kompetensinya masih mengacu pada ISO 19600 dan sedang dalam proses peningkatan (upgrade) untuk disesuaikan dengan ISO 37301 dalam rangka mendapatkan pengakuan resmi dari BNSP.
Pelatihan persipan uji sertifikasi CCP berfokus pada enam unit kompetensi, mulai dari perencanaan hingga implementasi sistem manajemen kepatuhan. Peserta tidak hanya memahami aspek hukum dan etika, tetapi juga belajar merancang dan memelihara program kepatuhan serta membangun budaya kepatuhan yang kuat. Lembaga Sertifikasi Profesi memastikan uji sertifikasi mencakup seluruh aspek yang relevan bagi seorang Compliance Professional.
Mengikuti pelatihan dan lulus uji sertifikasi CCP tingkat nasional dari Badan Nasional Sertifikasi Profesi (BNSP) adalah langkah krusial bagi organisasi. Sertifikasi ini bukan hanya menjamin bahwa individu memiliki keahlian yang diakui secara nasional, tetapi juga memperkuat integritas dan kredibilitas perusahaan di mata pemangku kepentingan. Keberadaan profesional berlisensi CCP dapat membantu organisasi mencapai tingkat kepatuhan yang optimal dan mengurangi risiko terkait pelanggaran peraturan.
1. Merancang Sistem Manajemen Kepatuhan Organisasi sesuai ISO 19600.
2. Menerapkan Sistem Manajemen kepatuhan sesuai ISO 19600.
3. Merencanakan Integrasi Sistem Manajemen Kepatuhan Berbasis ISO 19600 dalam Penerapan GRC (Governance- Risk Management- Compliance) Organisasi.
4. Menerapkan Integrasi Sistem Manajemen Kepatuhan Berbasis ISO 19600 dalam Penerapan GRC (Governance- Risk Management -Compliance) Organisasi.
5. Membangun Budaya Kepatuhan dan Etis dalam Sistem Manajemen Kepatuhan berbasis ISO 19600.
6. Menerapkan Pengelolaan Kepatuhan dalam Sistem Manajemen Kepatuhan berbasis ISO 19600.
Para Profesional yang berasal baik dari institusi pemerintah, BUMN, BUMD, BLU maupun Swasta yang berpengalaman di bidang Kepatuhan
• Pendidikan Minimal S1.
• Menjabat sebagai kepala Departemen atau Manajer/Penyelia/Pejabat di sektor publik setingkat eselon 3 atau 4, minimal 2 tahun.
• Memiliki sertifikat pelatihan CCP.
1. Tertulis (120 menit)
2. Demonstrasi (100 menit)
• 06 - 09 Mei 2025
• 08 - 11 Juli 2025
• 09 - 12 September 2025
• 04 - 07 November 2025
In-Class Training
(EXCLUDE PPN) - (Termasuk biaya Ujian) - (Include Exam Fees)
+62 813 5000 5314
Jl. Menteng Raya 9-19, Menteng
Jakarta Pusat 10340
DKI Jakarta
CBD Jababeka Blok E No. 2
Jalan Niaga Raya. Cikarang Selatan, Kabupaten Bekasi 17530
BSD The Icon 5 Business Park Blok D No. 2
Jalan Raya BSD Utama, Sampora, Cisauk, Kabupaten Tangerang, Banten 15316
TIFAhub Lt.12
Graha Bukopin Surabaya
Jl. Panglima Sudirman No. 10-18, Surabaya 60271
Gedung Menara Bosowa
Unit H, Lantai 08 Jl. Jendral Sudirman No. 5 Makassar 90115
© 2021 PPM MANAJEMEN - All Rights Reserved
create with ❤️ by sisinfo team
© 2021 PPM MANAJEMEN - All Rights Reserved
create with ❤️ by sisinfo team
Cookie | Duration | Description |
---|---|---|
cookielawinfo-checkbox-analytics | 11 months | This cookie is set by GDPR Cookie Consent plugin. The cookie is used to store the user consent for the cookies in the category "Analytics". |
cookielawinfo-checkbox-functional | 11 months | The cookie is set by GDPR cookie consent to record the user consent for the cookies in the category "Functional". |
cookielawinfo-checkbox-necessary | 11 months | This cookie is set by GDPR Cookie Consent plugin. The cookies is used to store the user consent for the cookies in the category "Necessary". |
cookielawinfo-checkbox-others | 11 months | This cookie is set by GDPR Cookie Consent plugin. The cookie is used to store the user consent for the cookies in the category "Other. |
cookielawinfo-checkbox-performance | 11 months | This cookie is set by GDPR Cookie Consent plugin. The cookie is used to store the user consent for the cookies in the category "Performance". |
viewed_cookie_policy | 11 months | The cookie is set by the GDPR Cookie Consent plugin and is used to store whether or not user has consented to the use of cookies. It does not store any personal data. |