PPM Executive Development Program

Valuation On Merger & Acquisition

Tuntutan pertumbuhan bagi perusahaan membuat perusahaan mencari berbagai macam cara untuk menjadi lebih besar. Merger dan akuisisi (M&A) merupakan alternatif bagi perusahaan yang ingin tumbuh secara non organic (inorganic). Walaupun demikian proses untuk memperoleh kandidat yang cocok tidak selalu mudah. Berbagai macam isu muncul di sini mulai dari sinergi, valuasi maupun integrasi. Sinergi termasuk bagian yang krusial untuk diidentifikasi. 

Faktor pendukung lainnya adalah analisis laporan keuangan dan valuasi. Pendekatan nilai pasar saat penggabungan usaha membuat analisis laporan pasca M&A tidak linier dengan data sebelumnya. Dalam valuasi yang sederhana dan cepat, maka multiple akan sangat membantu. Analisis yang lebih serius akan membutuhkan discounted cash flow (DCF). Berbagai macam analisis tersebut diharapkan mampu membuat proses M&A lebih prudent.

Apa Tujuan yang akan dicapai

Setelah selesai mengikuti program ini, peserta diharapkan mampu:

Memahami kerangka M&A

Memahami posisi M&A dalam strategi bisnis

Memahami proses due diligence dalam M&A

Memahami proses identifikasi sinergi

Memahami teknik multipel dalam valuasi saat M&A

Memahami teknik DCF dalam valuasi saat M&A

Apa Saja yang Dibahas

Merger & Akuisisi (M&A) sebagai sebuah strategi bisnis

Overview M&A

Tahapan dalam M&A: pra eksekusi, eksekusi dan pasca eksekusi

Identifikasi sinergi dalam M&A

Uji tuntas (due diligence) dalam M&A

Analisis laporan keuangan pada penggabungan usaha (business combination)

Valuasi M&A dengan multipel 

• Valuasi M&A dengan discounted cash flow

Siapa yang Perlu Ikut

Manajer keuangan

Eksekutif senior 

Business development

Staf ahli strategi

Jadwal Program

In-Class Trainning

• 13 - 14 Agustus 2025

• 10 - 11 Desember 2025

BIAYA PROGRAM

Rp. 7.000.000

In-Class Training

Rp. 3.500.000

Live Virtual Training

Informasi & pendaftaran